Header Ads

Frekuensi Terbaru dari Siaran Magna Channel TV


Magna Channel yang sebelumnya bernama Magna TV adalah sebuah stasiun televisi swasta digital nasional pertama di Indonesia milik Media Group  didirikan pada tanggal 25 November 2019.

Update Terbaru Frekuensi dari Magna Channel TV

Magna Channel telah menguji coba siarannya di terestrial digital di wilayah Jabodetabek dan disiarkan secara terbatas bertepatan dengan hari jadi MetroTV ke-19 tahun bersamaan dengan BNTV.

Magna Channel sudah resmi melakukan siaran perdana pada 16 Juli 2020 lewat soft launching yang diadakan di kantor pusat Media Group, Jakarta dimana acara perdananya yang ditayangkan adalah Kepo.

Saat ini, Magna Channel menjangkau hingga 11 kota di Indonesia dan akan terus bertambah sewaktu-waktu. Siaran Magna Channel dapat disaksikan di kota-kota yaitu Jakarta – 32 UHF, Serang – 32 UHF, Bandung – 32 UHF, Semarang – 36 UHF, Yogyakarta – 27 UHF, Surabaya – 25 UHF, Nunukan – 42 UHF, Samarinda – 40 UHF, Banda Aceh – 41 UHF, Medan – 36 UHF dan Banjarmasin – 43 UHF.

Terhitung tanggal yang sama terdeteksi bahwa siaran dari Magna Channel TV saat ini aktif dan bersiaran (15.00 - 21.00) di satelit Palapa D pada bujur 113.0°E dimana format siarannya sudah berkualitas HD.

Tidak diketahui apakah Magna channel TV ini akan permanent bersiaran di satelit palapa d atau tidak, yang pasti tidak mustahil siaran ini akan off air dan akan pindah kesatelit lain mengingat satelit palapa d ini sudah lewat masa aktif orbitnya.

Nah, bagi anda yang kehilangan magna channel tv ini, silahkan lock siarannya dengan mengarahkan antena parabola kesatelit palapa d dengan memasukan data transponder barunya.

Daftar Frekuensi Magna Channel TV Terbaru

Bagi anda yang belum tahu datanya, dibawah ini frekuensi terbaru dari saluran magna tv di satelit palapa d:

Nama Channel Transponder Video Format
Magna Channel 3915 H 1900 MPEG4-HD

Komentar dengan nama akun "Unknown" atau "Anonim" tidak akan dipublish.

Diberdayakan oleh Blogger.