Header Ads

Nonton Acara TV Satelit Gratis, Anda Pilih Mana?


Dewasa ini satelit siaran tv begitu mudah kita temui. Sejalan dengan itu sudah barang tentu masyarakat semakin dimanjakan dengan mudahnya mendapatkan informasi dan hiburan. Masyarakat pun semakin gampang melihat dunia internasional melalui tayangan-tayangan luar negeri.

Beberapa layanan televisi satelit gratis yang mudah didapatkan adalah televisi satelit gratis dari PT. Sarana Media Vision (SMV) dengan nama SMV FreeSat TV atau provider yang juga lagi banyak peminatnya yaitu ninmedia.

Nonton Acara TV Satelit Gratis, Anda Pilih Mana?

Dengan adanya beberapa provider tersebut diatas, memberikan banyak pilihan bagi pengguna yang biasanya hanya menggunakan dan menikmati siaran tv satelit via satelit palapa dan telkom saja (palkom).

Dengan konten beragam, seperti hiburan, musik, film, agama, berita, konten budaya, dan pendidikan hingga tayangan premium sudah barang tentu layanan ninmedia ataupun SMV Freesat TV akan menarik bagi setiap masyarakat.

Terlebih lagi perangkat yang dibutuhkan khususnya antena parabola dimana hanya menggunakan dish mini saja maka siaran-siaran tersebut dapat dinikmati. Berbeda palkom menggunakan lnb jenis c band maka ninmedia ataupun SMV Freesat TV cukup menggunakan lnb Ku band.

Namun untuk dapat menikmati layanan tersebut para calon pelanggan hanya perlu melakukan pembelian satu kali dari peralatan penerima yang mencakup set-top-box dan antena parabola mini (SMV Freesat TV), sementara itu untuk ninmedia jauh terbilang lebih mudah yaitu hanya dengan menggunakan receiver minimal format video MPEG4.

Dengan menggunakan dish mini (ex pay tv) sudah barang tentu keuntungan tersendiri bila kita mengarahkan kesatelit palapa d dan telkom 3s yang harus membutuhkan antena parabola minimal 6 feet.

Disisi lain tidak serta merta bila kita tetap mempertahankan pada satelit palkom tidak ada kelebihannya. Salah satunya adalah bisa dipastikan siaran tv nasional/lokal lebih lengkap ketimbang siaran yang ada pada ninmedia ataupun SMV Freesat TV.

Ditambah pula sebagian channel-channel yang ada masih menggunakan format video mpeg2, sehingga bila anda masih menggunakan receiver "jadul" keluaran lawas sudah barang tentu anda "wajib" mempertahakan arah satelit anda diposisi palkom.

Kita tahu bersama bahwa saat ini receiver keluaran terbaru yang sudah mendukung format video mpeg4 bahkan dengan telah support HD terbilang cukup murah. Sehingga sayang rasanya bila kita pun tidak merasakan tayangan yang mengharuskan menggunakan receiver tersebut diatas.

Dari penjelasan diatas sedikit memberikan gambaran singkat bahwa saat ini untuk menikmati acara tv satelit khususnya siaran tv nasional dan lokal tidak hanya serta merta fokus ke satelit palkom saja. Namun kesimpulan terakhir tentu terdapat pada anda sendiri sebagai pengambil keputusan.

Pertanyaannya, saat ini anda nonton acara tv gratis di satelit mana ?

Komentar dengan nama akun "Unknown" atau "Anonim" tidak akan dipublish.

Diberdayakan oleh Blogger.